KUBET – Gempa Magbitudo 6,2 Guncang Aceh Selatan, Getaran Terasa Hingga ke Pidie Jaya

Gempa Magbitudo 6,2 Guncang Aceh Selatan, Getaran Terasa Hingga ke Pidie Jaya

Ilustrasi. Medcom.id

Gempa Magbitudo 6,2 Guncang Aceh Selatan, Getaran Terasa Hingga ke Pidie Jaya

Fajri Fatmawati • 31 January 2025 19:19




Aceh Selatan: Gempa bumi tektonik dengan kekuatan magnitudo 6,2 mengguncang wilayah Aceh Selatan, pukul 18.03 WIB, Rabu, 31 Januari 2025. Pusat gempa berada 48 kilometer barat daya Kabupaten Aceh Selatan dengan kedalaman 10 kilometer. 

Getaran gempa yang kuat dirasakan oleh warga di beberapa wilayah termasuk hingga ke Kabupaten Pidie Jaya.
 

Baca: Puluhan Bencana Terjadi Sepanjang Januari 2025

 

Warga di Kecamatan Pasie Raja, Aceh Selatan, merasakan guncangan yang sangat kuat. Ayu, seorang warga setempat mengatakan spontan keluar rumah karena panik. 

“Pertama ada suara gemuruh gitu, goyangannya dari dalam, saya saat gempa sedang di dalam rumah terus langsung spontan lari keluar rumah,” kata Ayu kepada Metrotvnews.com, Jumat, 31 Januari 2025.

Guncangan gempa juga terasa hingga ke Pidie Jaya. Mira, seorang warga di sana, menuturkan bahwa ia merasakan getaran gempa, meskipun tidak terlalu kuat dan hanya berlangsung sesaat. 

“Terasa gempa, tapi tidak kuat dan tidak lama,” jelasnya.

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyatakan bahwa gempa bumi ini tidak berpotensi tsunami. Masyarakat diimbau untuk tetap tenang dan waspada, serta mengikuti informasi dari pihak berwenang.

Hingga saat ini, belum ada laporan mengenai kerusakan atau korban jiwa akibat gempa bumi ini. 

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun Google News Metrotvnews.com dan Channel WhatsApp Metro TV
(Deny Irwanto)








Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *